HEADLINE NEWS

Minggu, 30 Agustus 2015

BERSIH DESA

Donan - Purwosari. Tradisi bersih desa yang di laksanakan di desa Donan yang sudah turun temurun masih terus dilestarikan sampai saat ini, biasanya di laksanakan sebelum acara sedekah bumi atau "Manganan", hal ini di maksudkan agar hal-hal positif seperti ini bisa terus di laksanakan dan di tingkatkan.

Tahun ini bersih desa dilaksanakan di beberapa titik yaitu sendang, di desa Donan ada 3 (tiga) sendang yang masih dimanfaatkan secara rutin oleh penduduk desa Donan, walaupun yang memanfaatkan saat ini sudah tidak seperti dahulu, tapi masyarakat sekitar sendang masih memanfaatkannya untuk mencuci dan mandi.

Sendang ini ada sudah sejak jaman dulu, ini adalah peninggalan para leluhur yang sudah meninggal dunia ratusan tahun yang silam, namun para penduduk desa Donan selalu menjaga kebersihan dan keaslian sendang ini, keberadaan sendang ini memang sudah sangat membantu penduduk untuk keperluan sehari-hari.

kimpundendonan

About ""

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vivamus suscipit, augue quis mattis gravida, est dolor elementum felis, sed vehicula metus quam a mi. Praesent dolor felis, consectetur nec convallis vitae.

1 komentar:

 
Copyright © 2015 Kim Punden Donan
Design by FBTemplates | BTT